Kamis, 30 Desember 2010

New Year Fashion Resolution for Plus Size

0 comments

One of my new year resolutions is fashion-resolution. Karena ukuran yang plus size ada beberapa fashion-resolution yang terkait dengan wanita ukuran plus secara pikiran. Jika kamu juga sedang berkonsentrasi untuk menjadi bahagia dan sehat di tahun baru seperti saya, maka kamu harus benar-benar membaca daftar ini. Jangan lupa bahwa setiap hari adalah awal baru, kamu selalu dapat bergerak untuk mengubah semuanya!

1. Pahami tipe tubuh
Tahu persis bagaimana cara berpakaian untuk tipe tubuh kamu lebih penting daripada mengubah tipe tubuh kamu saja. Daripada hanya berpikir tentang menjadi kurus dan langsing, hal pertama yang saat ini harus dibentuk adalah bagaimana membuat dirimu terlihat sedikit lebih baik setiap hari. Ambil ukuran yang kamu kehendaki, dapatkan ukuran bra, dan temukan fashion mentor yang memiliki bentuk serupa. I'm not saying that you don't need to do work out.. Tapi cintailah tubuh kamu terlebih dahulu daripada membencinya sista...

2. Berhenti bersikap kritis
Apakah kamu menilai dirimu sendiri sebelum kamu berjalan ke luar pintu? Itu masalah besar. Sangat penting untuk memikirkan dirimu sendiri sebagai pribadi yang unik as a curvy. Harga diri sangat penting untuk gaya hidup seorang wanita ukuran plus, dan dapat membantu kamu mencoba penampilan baru

3. Membantu teman yang berukuran plus
Bukan rahasia bahwa perempuan sering sangat kritis terhadap orang lain - plus-size women aren't exactly angels when it comes to "size wars." Ikutlah forum atau komunitas, dan katakan kepada perempuan di ruang ganti bahwa dia tampak luar biasa, but secara tulus ! Mari kita bertanggung jawab atas harga diri kita bersama-meningkatkan kepuasan akan size

I hope it works for you. Be proud of yourself, sista...
Read More - New Year Fashion Resolution for Plus Size

Sabtu, 18 Desember 2010

Do and Dont's saat Membeli Keperluan Natal

0 comments


Menjelang Natal, tentu ada banyak hal yang kita siapkan. Misalnya saja, membeli pernak-pernik pohon Natal yang sudah hilang atau rusak, membeli hadiah-hadiah untuk keluarga, dan tentunya bahan makanan berikut peralatan untuk penyajiannya. Namun sebelum berangkat ke mal, ikuti dulu tips berikut, supaya Anda mendapatkan pengalaman belanja Natal yang menyenangkan.


Dos:
1. Beli barang yang berkualitas
Manfaatkan kesempatan midnite sale yang digelar berbagai mall untuk berbelanja barang-barang yang berkualitas baik. Memang Anda bisa saja membeli barang-barang yang murah, tetapi daya tahannya mungkin tak akan terlalu lama. Hal ini tak cuma berlaku untuk pakaian, sepatu, atau tas saja lho, tetapi juga home appliance atau furniture.

2. Datang 1 jam sebelum jadwal midnite sale
Midnite sale biasanya dimulai pukul 21.00 hingga tengah malam. Namun, jika Anda baru datang pukul 21.00, atau menjelang tengah malam, suasana sudah begitu ramai. Barang tinggal yang sisa-sisa, belum lagi antrian di kasir yang begitu panjang.

Strategi terbaik adalah dengan datang ke mal minimal 1 jam sebelumnya. Manfaatkan waktu untuk memilih-milih barang yang Anda inginkan, dan menaruhnya di kasir. Begitu batas waktu untuk midnite sale tiba, Anda tinggal membayar barang-barang pilihan Anda. Hemat waktu, dan Anda masih kebagian barang-barang yang bagus.

3. Buat daftar
Salah satu cara untuk belanja hemat dan antigagal adalah dengan membuat daftar belanjaan sebelumnya. Termasuk, jika yang ingin Anda beli adalah hiasan pohon Natal atau pernak-pernik rumah lainnya. Jangan lupa, impulse buying biasanya hanya akan berakhir dengan penyesalan karena Anda membeli barang-barang yang tak berguna.

4. Bungkusan cantik
Beberapa keluarga tentunya masih mempertahankan tradisi tukar kado. Kado Natal pun sebaiknya diperlakukan lebih dari sekadar hadiah, karena momen Natal ini merefleksikan perhatian dan kasih dari pemberinya. Jadi, ketika Anda berniat memberikan hadiah untuk seseorang (tak harus pacar) yang banyak berperan dalam hidup Anda, bungkus dengan cantik hadiah dari Anda. Berikan juga catatan berupa tulisan Anda pribadi, agar pesannya lebih berkesan.

5. Diskon
Manfaatkan dengan baik acara Christmas Sale, atau Midnite Sale. Tak perlu menunggu lagi sampai ada gelaran diskon lain waktu. Sekali lagi, tak usah berkompromi bila menyangkut kualitas.

Don’ts
1. Belanja saat weekend
Bila tidak ada momen midnite sale, sebaiknya Anda tidak mendatangi mal saat akhir pekan. Saat itu, mal mungkin sudah berubah menjadi pasar senggol saking penuhnya. Mampir sajalah ke mal sepulang kantor. Pramuniaga juga dapat melayani Anda dengan baik karena tidak terlalu banyak orang yang membutuhkan bantuannya.

2. Membatasi pilihan
Anda sudah membuat daftar barang yang ingin dibeli, namun Anda tidak dapat menemukan barang yang Anda butuhkan. Jika Anda membuat daftar cadangan, Anda tentu akan terbantu saat berada di mal. Misalnya, si kecil ingin pakaian bergambar Ben 10. Buat alternatif lain jika ternyata Anda tak menemukan kaus Ben 10 idamannya.

3. Menghilangkan kwitansi
Simpan semua kwitansi atau bon pembelian Anda. Kwitansi ini mungkin Anda perlukan ketika pakaian atau sepatu yang Anda belikan untuk suami atau anak ternyata tidak pas ukurannya, dan Anda harus menukarnya di counter. Penukaran berlaku jika Anda masih menyimpan bon-bonnya.

4. Mengajak anak berbelanja
Kecuali Anda sedang membelikan pakaian atau sepatu kebutuhannya, sebaiknya tak usah mengajak anak saat berbelanja. Anak yang merasa bosan bisa merepotkan Anda dengan berlari-larian di dalam department store yang hiruk-pikuk. Anda tak akan bisa berkonsentrasi untuk memenuhi kebutuhan Anda sendiri. Selain itu ia akan meminta apa saja yang dilihatnya di dekat kasir, seperti yang biasa terdapat di supermarket atau hipermarket.

5. Menunggu hingga Natal makin dekat
Yang bisa Anda tunda pembeliannya hingga tanggal 25 Desember makin dekat adalah bahan-bahan makanan. Jika yang Anda butuhkan adalah pakaian, hadiah, atau peralatan, sebaiknya beli jauh-jauh hari. Pada saat-saat terakhir, mungkin Anda masih menemukan pakaian atau sepatu yang bagus. Tetapi Anda tidak dapat menemukan nomor-nomor standar seperti nomor 38, 39, atau 40 (untuk sepatu), atau ukuran M, L (pada pakaian).

(source : female kompas)
Read More - Do and Dont's saat Membeli Keperluan Natal

Minggu, 28 November 2010

Fashion Basic for Plus Size

0 comments

Topik 1 bulan ini sepertinya tentang plus size. Karena banyaknya teman-teman wanita saya yang kebingungan karena ukuran tubuhnya plus, maka saya pun ingin bahas lebih lanjut mengenai hal ini. Memang bagi perempuan plus size, berbusana tidak semudah seperti mereka yang bertubuh kecil. Kita harus mencari pakaian wanita yang dapat memberi kesan langsing. Tetapi sebenarnya kita tak perlu pesimis. Ada beberapa tips apa saja item yang harus kamu miliki untuk tampil menarik dan terlihat ramping.


- Lingerie. Pilih lingerie yang lembut dan dapat menyangga tubuh atas kamu. Lingerie yang memiliki ’tulang’ dan bra yang pas sangat baik untuk menyangga tubuh bagian atas kamu sehingga terlihat lebih tegak dan menambah kesan ramping. Saat ini saya mencoba mengenakan lingerie organik dari serat mutiara karena bahannya lebih sehat untuk tubuh juga.
- Tank top strech sebagai pakaian dalam. Sangat berguna bagi kamu yang memiliki payudara besar.
- Kemeja putih a la kimono. Model kemeja seperti ini akan memberi kesan langsing dan lekuk tubuh pada pinggang kamu
- Terusan model kimono dalam satu warna untuk memberi kesan ramping.
- Jaket dengan tali pinggang untuk memberi lekuk pada pinggang.
- Celana/jins strech model boot cut warna hitam untuk menyeimbangkan pinggul besar.
- Rok model A-line untuk kamu yang memiliki bentuk tubuh lurus, dan rok model sepan untuk kamu yang memiliki bentuk tubuh curvy.
- Sepasang sepatu hak tinggi agar betis kamu terlihat lebih kecil. Jika ingin memakai stocking, pilihlah warna gelap untuk memberi kesan kaki ramping dan panjang.

Jika kamu telah memiiki beberapa busana dasar di atas, kamu akan lebih mudah untuk melakukan padu padan dan tetap terlihat ramping. Kamu bisa padu padankan dengan aksesoris fashion seperti kalung yang tidak terlalu besar, tas yang besar dan unik, dll.

So kamu-kamu yang berukuran plus bisa tampil lebih cantik!
Read More - Fashion Basic for Plus Size

Kamis, 28 Oktober 2010

Percaya Diri dengan Bentuk Tubuhmu

0 comments

Memiliki penampilan terbaik sebenarnya tidak memerlukan banyak usaha. Menjadi cantik tidak hanya memerlukan barang-barang mahal dan make-up yang berat atau pakaian yang terdiri dari Balenciaga, Prada dan Ferragamo. Kamu sebenarnya bisa terlihat memukau dengan hanya mengikuti aturan-aturan dasar fashion. After all, natural beauty is effortless.

Langkah pertama adalah kenali jenis tubuh kamu. Apakah kamu kecil dan gemuk? Atau, apakah kamu tinggi dan kurus? Apakah kamu memiliki pinggul yang lebar, pinggang yang lebar, dada besar, bertulang besar atau ramping? Kenali tipe tubuh kamu dan kamu dapat bekerja dari sana.

Gadis-gadis dengan pantat besar, lebih baik memilih pinggang rendah atau low rise jeans. Jeans berpinggang rendah cenderung memotong setengah pantat. Jadi itu berarti lebih sedikit penekanan pada bokong. Untuk anak perempuan dengan size petit, yang terbaik adalah hindari mengenakan atasan yang kebesaran yang bisa mencakup separuh dari tubuh. Cara terbaik adalah memakai tank top, well-fitted jeans, jackets that fit just right or dress di atas lutut. Dress panjang cenderung membuat gadis petit terlihat lebih kecil.

For plus size, don't need to worry. Pasti ada banyak pilihan. Ada overlapping blouses, printed blouses yang memberikan efek langsing, V-neck dan potongan baju yang memberi bentuk pada tubuh. Hindari blouse yang terlalu ketat dan juga kebesaran karena akan menambah volume tubuh. Hindari atasan off-shouldered, yang pastinya akan membuat kamu terlihat lebih lebar. Jangan memakai aksesoris yang besar dan ramai, karena akan menambah berat badan kamu. Sebaliknya, aksesoris sederhana akan mempercantik penampilan kamu.

Gadis yang kecil dan gemuk sebaiknya menghindari celana jeans dengan warna menyala karena akan membuat kamu terlihat lebih kecil dan besar. Bagi mereka yang memiliki pinggul yang lebar, mereka harus menghindari potongan bentuk pensil, yang membuat mereka terlihat seperti kepompong. Sebuah rok berlapis dengan band pinggang tipis yang jatuh di bawah pinggang adalah pilihan seksi.

Mengikuti aturan-aturan dasar yang sederhana , dapat membuat seseorang terlihat baik. Siapa yang membutuhkan pakaian lengkap Dior bila kamu dapat terlihat baik dengan merek terjangkau? One of my fashion motto is "Looking good does not have to cost a fortune". Ini adalah tentang memilih pilihan yang tepat. Anda dapat mengenakan pakaian desainer paling mahal tapi dengan pilihan yang salah, pastinya tidak pernah bisa membuat kamu terlihat lebih baik.
Read More - Percaya Diri dengan Bentuk Tubuhmu

Minggu, 05 September 2010

Bedain Tas Palsu

0 comments

Tak hanya sebagai pelengkap penampilan, tas juga bisa mencerminkan status sosial penggunanya. Ibaratnya tas sudah menjadi kebutuhan utama setiap perempuan. Tas mewah buatan para desainer sudah pasti menunjukan bahwa penggunanya berasal dari kalangan sosialita.

Desain yang unik membuat tas buatan para desainer tersebut banyak ditiru di pasaran, hingga kita sulit membedakan antara tas yang asli dan paslu. Memang, tak ada salahnya menggunakan tas palsu bila kamu sudah mengetahui dan membelinya dengan harga yang sesuai. Tapi jika sudah mengeluarkan banyak uang demi memuaskan hasrat memiliki sebuah tas asli dengan kualitas yang baik, sudah pasti kamu akan merasa kecewa dan tertipu bila tas yang dibeli ternyata palsu.

Bagi orang awam, mungkin membedakan antara tas asli dan palsu memang bukan suatu perkara yang mudah. Nah, agar tidak terjebak dengan tas palsu yang banyak beredar di pasaran, coba simak tip di bawah ini :

  • Harga tas
    Tas asli buatan desainer memang memiliki bentuk yang sempurna dan terlihat mewah, tidak mengherankan jika dijual dengan harga yang relatif sangat mahal. Mungkin selama ini kamu menantikan diskon besar-besaran agar bisa membeli tas tersebut, tapi jangan pernah percaya jika ada yang menawarkan barang bermerek asli dengan harga 30 persen di bawah harga asli. Tas seperti Louis Vuitton (LV) tidak pernah didiskon di outlet resminya, kecuali untuk karyawan pada waktu-waktu tertentu. Begitu pula dengan merek Chanel yang jarang sekali didiskon khususnya di Asia, kalau pun diskon biasanya barang yang sudah out of season

  • Material tas yang digunakan
    Meskipun tas palsu ada juga yang dibuat dengan materi yang sangat bagus, namun jika jeli maka akan terlihat perbedaannya. Seperti perbedaan pada warna kulit ataupun kelenturan tas. Biasanya tas palsu agak sedikit kaku dengan kepekatan warna yang kurang. Perhatikan pula retsleting (zipper) tas. Tas asli bahannya justru agak kasar dan biasanya pengaitnya diembos dengan logo merek. Model retsleting akan berubah sesuai dengan pergantian musim. Selain itu retsleting tas bermerek punya ukuran standar berat dan dimensi tertentu


  • Penulisan logo atau merek
    Salah dalam penulisan merek adalah salah satu bukti bahwa tas tersebut bukan buatan asli desainer ternama. Kenali logo dan bentuk huruf merek pada tas tersebut karena yang palsu sering berbeda bentuk huruf dan bahkan ada yang tulisannya terbalik
  • Serial Number
    Jangan lupa, tas asli memiliki nomor seri yang biasanya tersembunyi di bagian dalam tas. Dalam setiap deretan angka yang tertera tersebut memiliki arti. Misalnya, LV SP0037 artinya dibuat bulan Maret tahun 2007
  • Di kemas dalam tas pembungkus
    Tas mewah buatan para desainer biasanya dikemas dalam sebuah tas pembungkus (Dustbag) yang terbuat dari bahan yang halus seperti flannel, dengan ukuran lebih lebar dari ukuran tasnya. Tak hanya itu, dalam Dustbag juga dilengkapi dengan lap pembersih. Sementara pada kantong pembungkus tas palsu biasanya dibuat dengan ukuran yang cenderung pas-pasan
  • Protective Metal Base
    Agar kulit dasar tas tidak mudah tergores, biasanya tas-tas bermerek dilapisi dengan protective metal base di dasar tas. Beberapa merek memiliki protective metal base dengan standar tertentu dan di-emboss logo merek
(source : conectique.com)

Read More - Bedain Tas Palsu

Minggu, 29 Agustus 2010

Tips Merawat Rambut Ala Tradisional

0 comments
Ingin rambut hitam, berkilau, sehat, tanpa mengeluarkan uang banyak ? Ada beberapa tips untuk mendapatkan rambut indah dengan cara tradisional

1. Untuk rambut ingin hitam berkilau dan lembut, gunakan kemiri yang sudah dibakar dan campur dengan santan kental lalu oleskan pada rambut kamu. Kemiri dapat menghitamkan rambut,sedangkan santan dapat melembutkan rambut. Setelah itu kamu bisa langsung keramas dengan menggunakan shampoo pilihan kamu.

2. Untuk rambut rontok dan berketombe, gunakan jeruk nipis lalu usapkan pada kulit kepala kamu sampai rata, hingga terasa perih dan sakit. hal itu akibat daya kerja jeruk menghilangkan ketombe. Sedangkan untuk rambut rontok gunakan lidah buaya, serta gunakan ekstra buah-buahan untuk menyuburkan rambut dan kulit kepala.

3. Ekstra buah yang bisa digunakan antara lain jeruk nipis, wortel, alpokat, timun.

Selamat Mencoba...

Sumber: forum.lareosing.org
Read More - Tips Merawat Rambut Ala Tradisional

Senin, 09 Agustus 2010

Rawat Sepatu Agar Tahan Lama

0 comments


Sepatu adalah aset penampilan dari para wanita. Tidak mengherankan bila kamu mengoleksi berbagai macam jenis dan model sepatu agar dapat disesuaikan dengan busana. Namun jangan hanya asal mengoleksi saja, kamu juga harus bisa merawat sepatu agar bisa bertahan lama dan nyaman digunakan.


Kamu tentu tidak ingin sepatu kesayangan rusak begitu saja. Perawatan secara teratur bisa membuat sepatu lebih tahan lama dan tidak mudah rusak. Agar sepatu kesayangan kamu terpelihara dengan baik dan tahan lama, simak tips berikut ini:

  • Setelah dipakai dan disimpan dalam waktu yang panjang, umumnya bentuk sepatu akan mengalami perubahan. Gunakan alat penyangga bentuk sepatu (shoe tree) untuk mempertahankan bentuk sepatu. Jika biasanya kamu menyumpalnya dengan koran atau kertas sebagai pengganti shoe tree, sebaiknya hentikan kebiasaan ini mulai sekarang.
  • Usahakan untuk tidak menggunakan sepatu yang sama selama dua hari berturut-turut walaupun kamu sangat menyukainya. Keringat dan kotoran dari kaki yang bersinggungan dengan sepatu akan mempercepat kerusakan sepatu. Selingi pemakaian dengan sepatu lainnya sebelum kamu memakainya kembali.
  • Berbeda jenis bahan dasar sepatu maka berbeda pula cara perawatannya. Untuk jenis sepatu berbahan dasar kulit, gunakan lap atau kain lembut tanpa menggunakan air untuk membersihkannya. Sepatu yang terbuat dari bahan suede bisa dibersihkan dengan menggunakan sikat halus. Sementara sepatu berbahan kain, dapat dicuci tanpa menggunakan sabun.
  • Bila sepatu mengeluarkan aroma tidak sedap, Anda bisa menggunakan spray khusus penghilang bau yang banyak dijual di pasaran. Semprotkan pada bagian dalam sepatu lalu diamkan sejenak dan biarkan tertiup angin, setelah itu Anda bisa langsung memakainya.
  • Jika sepatu kamu basah, lepaskan talinya (untuk sepatu bertali), keluarkan lidahnya, dan letakkan di depan kipas angin. Jika sol dalam memang bisa dicopot, keluarkan juga. Jika sudah hampir kering, ambil shoe tree, pasangkan pada sepatu kamu lalu biarkan kering dengan sendirinya.
  • Mintalah karet tambahan untuk melindungi sol asli saat membeli sepatu. Jika tidak tersedia, Anda bisa mendapatkan di tukang sol sepatu. Cara ini sangat efektif untuk melindungi sol asli dari kerusakan. Meskipun Anda harus mengeluarkan beberapa ribu rupiah untuk sol, tetapi alas sepatu nantinya bisa tahan lama.
  • Jika rekatan pada sepatu sudah hampir lepas, cobalah untuk lem sendiri dengan lem sepatu atau semacam lem super glue. Bersihkan dulu bekas lem lama dengan mengamplasnya, lalu aplikasikan lem sepatu ke bagian yang lepas dan rekatkan kembali. Tekan kuat-kuat bagian yang masih basah sampai kering.
  • Setiap minggu angin-anginkan sepatu Anda agar tidak lembab. Sepatu yang lembab bisa membuat kaki Anda gatal dan berbau tidak sedap.
  • Semir sepatu kulit. Jika memiliki sepatu kulit semirlah dengan teratur. Warnanya akan lebih bertahan dan sepatu pun akan selalu terlihat mengkilap.
  • Simpan sepatu dalam keadaan bersih. Sebelum menyimpannya dalam kotak atau lemari pastikan sepatu tersebut dalam keadaan bersih. Hal itu karena debu atau kotoran yang dibiarkan menempel bisa membuat warna sepatu menajdi berubah.
  • Bersihkan bagian dalam sepatu. Jangan lupa untuk selalu membersihkan bagian dalam sepatu secara teratur. Kotoran biasanya banyak menempel pada bagian dalam sepatu. Jika tidak dibersihkan kotoran tersebut bisa menimbulkan bau tidak sedap dan membuat kaki menjadi kasar.
  • Simpan sepatu di tempat kering dan bebas debu. Akan lebih baik jika Anda menyimpan sepatu di lemari khusus yang kering dan bebas debu. Kotak-kotak sepatu juga bisa dijadikan tempat penyimpanan tetapi pastikan tertutup rapat agar tidak ada kotoran yang masuk.
Read More - Rawat Sepatu Agar Tahan Lama

Sabtu, 17 Juli 2010

Yuk Rapihkan Lemari Pakaian

0 comments
Lemari pakaian kamu sudah berantakan ? Pusing bagaimana mengaturnya ? Didalam artikel ini akan dijelaskan beberapa poin penting yang mungkin saja berguna bagi kamu supaya lemari pakaian kamu bisa tetap terlihat lebih rapi dan tidak perlu buang waktu lagi pilih pakaian.

  • Simpanlah pakaian yang memang diperlukan. Bagi kamu yang tidak begitu senang untuk mengatur lemari pakaian, mungkin akan memasukan semua jenis pakaian didalam satu lemari, tanpa memperdulikan kapasitas lemari yang dimiliki. Simpanlah pakaian yang sering anda gunakan pada posisi yang mudah digapai, seperti contohnya, digantung pada hanger. Kemudian yang memang tidak begitu diperlukan bisa dilipat dan diletakkan pada bagian atas lemari. Ini bisa menjaga pakaian kamu. Pastikan juga bila kamu membeli pakaian baru, maka pakaian yang sudah agak terlihat tua bisa di keluarkan dari lemari pakaian, untuk mempertahankan jumlah volume lemari pakaian kamu. Jadi ga kelihatan berantakan
  • Susun pakaian berdasarkan warna agar mudah dicari saat dibutuhkan, sekaligus membuat pakaian lebih tahan lama.
  • Gantung pakaian yang mudah kusut, biasanya yang berbahan katun. Jangan menggantung busana yang terbuat dari bahan sifon, wol, atau rajut karena akan merusak bentuknya.
  • Busana dari bahan sifon yang halus diberi lapisan kertas tipis di sela-sela lipatan, dan sebaiknya dipisahkan dari busana berbahan lain.
  • Untuk setelan jas, bungkus terlebih dahulu dengan plastik sebelum digantung.
  • Busana berpayet, seperti gaun atau kebaya, dimasukkan ke dalam kotak penyimpan agar tidak mudah rusak.
  • Masukkan busana berbahan wol ke dalam plastik agar seratnya dapat bertahan lebih lama dan jauh dari ngengat.
  • Hindari menyimpan ikat pinggang dengan cara digulung. Sebaiknya simpan dengan cara digantung.
  • Jangan lupa mengganti kertas pelapis secara berkala serta tambahkan kapur barus ataupun zat yang bisa menyerap kelembapan lemari.
Untuk merapikan lemari pakaian memang membutuhkan waktu tidak hanya beberapa menit saja. Tetapi dengan merapihkannya, pakaian-pakaian kamu pun lebih terawat. Semoga tips -tips di atas bisa membantu merapikan lemari pakaian kamu. Selamat bersih-bersih
Read More - Yuk Rapihkan Lemari Pakaian

Senin, 07 Juni 2010

Tips Membeli Sepatu

0 comments
Memilih sepatu sebenarnya merupakan urusan mudah untuk para wanita. Model, warna atau tinggi/rendah hak. Mana yang jadi bahan pertimbangan utama kamu ketika membeli sepatu?

Apapun itu, tentu kamu tak ingin sepatu yang kamu beli membuat kaki merasa tak nyaman saat dikenakan kan? Berikut tips dalam membeli sepatu:

  • Belilah sepatu di sore hari
    Inilah saat ukuran kaki kamu dalam keadaan 'maksimal', setelah digunakan beraktivitas sepanjang pagi sampai sore hari.
  • Jangan memilih sepatu berdasarkan ukuran yang tertera di sepatu.
    Ingat, ukuran sepatu tergantung pada merek dan modelnya. Pilihlah sepatu yang paling pas di kaki kamu, karena besar sepatu antara merek dan model yang berbeda sangat bervariasi, meskipun ukurannya sama. Jangan memaksakan diri untuk memakai satu ukuran tertentu saja, bisa saja ukuran lainnya (lebih besar atau kecil) terasa nyaman di kaki.
  • Pilihlah hak sepatu sewajarnya
    Pilihlah sepatu dengan hak pendek – 3.8 centi atau kurang – dan bantalan tumit yang lebar. Bantalan tumit yang kecil kurang baik karena tidak bisa mensupport kaki dengan sempurna.
  • Bercerminlah seluruh badan
    Memungkinkan kamu untuk melihat secara proporsional apakah sepatu yang kamu coba tersebut sesuai atau tidak dengan bentuk tubuh kamu. Cek siluet kamu saat bercermin dengan menghadap ke depan dan ke samping.
  • Cobalah berjalan di lantai tanpa karpet
    Sepatu yang berkualitas umumnya adalah sepatu yang kulit atau kain di dalamnya dilengkapi dengan bantalan. Bantalan ini berguna untuk menyerap suara hentakan, agar telapak kaki tetap terasa nyaman saat dipakai berjalan pada permukaan yang kasar atau lantai tanpa karpet.
  • Bergeraklah!
    Untuk mencoba kenyamanan sepatu, selain berjalan keliling, gerakkan jari-jari Anda, renggangkan pergelangan kaki Anda dan berdirilah beberapa kali. Bila Anda merasa terlalu sempit dan kulit menjadi lecet, itu berarti bukan sepatu yang sesuai untuk Anda.
  • Pertimbangkan apakah Anda akan menggunakan kaus kaki atau stocking dengan sepatu tersebut
    Bila Anda berencana menggunakannya, artinya Anda memerlukan sepatu berukuran sedikit lebih besar, bukan yang terlalu pas dengan ukuran kaki Anda!
  • Hak sepatu harus terletak nyaman di sepatu dan di tumit Anda, sehingga kemungkinan terpeleset sangat sedikit.
  • Cobalah sepasang sepatu ketika akan membelinya
    Kebanyakan orang memiliki satu kaki yang lebih besar dibanding yang lain. Ikuti kaki yang ukurannya paling besar.
  • Jangan percaya omongan "nanti muat"
    Sepatu haruslah langsung nyaman ketika digunakan. Jangan beli sepatu dengan anggapan bahwa nanti akan muat setelah dipakai beberapa lama.
  • Perhatikan bahan sepatu dan model
    Pilihlah bahan sepatu yang flexibel dan memungkinkan kaki anda untuk bernapas, seperti sepatu kulit atau rajutan nylon. Hindari sepatu yang kira-kira bisa menyebabkan gesekan terus menerus dengan kaki anda.
Read More - Tips Membeli Sepatu

Kamis, 27 Mei 2010

Tips Cantik Alami

0 comments

Semua orang tahu bahwa negara Indonesia itu negara yang kaya akan sumber daya alam. Sebenarnya sebagai wanita Indonesia, seharusnya bangga loh karena tanpa susah-susah, kita sebenarnya bisa cantik dengan menggunakan sumber daya alam yang ada. Untuk cantik alami, kita dapat memanfaatkan bahan-bahan yang ada di dapur atau rumah.

Bahan-bahan alami seperti ini, umumnya memiliki efek samping yang sedikit juga dapat membuat kita cantik tanpa mengeluarkan banyak biaya. Apa saja bahan-bahan tersebut? Dan apa saja manfaatnya? Kalian dapat menggunakan bahan-bahan alami berikut untuk membuat diri kalian bertambah cantik secara alami dan tentunya awet muda dengan cara yang mudah dan alami:

  • Madu
    Khasiat madu untuk kecantikan sudah dikenal sejak lama. Madu bermanfaat untuk melembabkan kulit dan mengurangi kulit yang terkena iritasi. Mengoleskan madu pada bibir juga akan melembapkan bibir Kamu sehingga terhindar dari bibir pecah-pecah.
  • Lidah Buaya
    Banyak orang menggunakan lidah buaya atau aloe vera untuk memperoleh rambut yang subur dan hitam. Lendir pada lidah buaya dapat mencegah cairan cepat keluar dari kulit sehingga kelembapan kulit dapat terjaga. Rasa sejuk yang dihasilkan lidah buaya juga bermanfaat untuk mengobati luka bakar.
  • Teh Hijau

    Polusi merupakan salah satu penyebab kerusakkan kulit. Untuk mencegahnya, Kamu dapat mengkonsumsi 6 gelas teh hijau sehari. Teh hijau mengandung banyak zat antioksidan. Menggunakan teh hijau dipercaya dapat melindungi kulit dari radikal bebas yang berasal dari makanan atau polusi sehingga dapat mencegah keriput pada kulit.
  • Alpukat
    Buah alpukat memang buah yang kaya manfaat. Kandungan vitamin E yang terdapat dalam buah ini dimanfaatkan untuk pelembut dan pelembab alami untuk wajah. Kamu juga dapat memanfaatkan alpukat untuk melembabkan rambut yang kering.
  • Jahe

    Jahe memiliki banyak kegunaan dalam bidang kesehatan. Tetapi, ternyata jahe juga bermanfaat untuk kecantikan. Rasa hangat yang didapat dari jahe dapat melancarkan sirkulasi darah dan mengencangkan kulit sehingga dapat membuat wajah lebih cantik. Kamu juga dapat mencegah terjadinya stretchmarks dengan memijat menggunakan parutan jahe. Dalam menggunakan jahe untuk kulit, sebaiknya dites terlebih dahulu agar tidak terjadi iritasi pada kulit.
  • Kopi

    Selain sebagai minuman yang nikmat, kopi dapat digunakan sebagai scrub untuk menghaluskan kulit.
  • Kelapa

    Bagi Kamu yang memiliki masalah kulit kering atau rambut kering, menggunakan kelapa dapat menjadi solusi. Kelapa yang diolah menjadi virgin coconut oil (VCO) memiliki kandungan asam laurat tinggi yang berfungsi sebagai antibakteri.
  • Anggur
    Kandungan biji anggur dan kulit anggur kaya akan antioksidan. Sehingga anggur bermanfaat untuk meningkatkan elastisitas dan melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar ultraviolet. Anggur mengandung linoleic dan polyphenols yang dapat mencegah terjadinya kerutan dan berfungsi sebagai anti-aging alami.
  • Kacang Kedelai
    Manfaat dari kacang kedelai untuk kesehatan dan kecantikan memang sudah tidak diragukan lagi. Kedelai dapat digunakan untuk mencerahkan kulit. Sedangkan untuk rambut, kedelai dapat mencegah rambut agar tidak kering dan mudah diatur.
  • Lemon
    Lemon sering dimanfaatkan untuk sebagai antibakteri wajah sehingga dapat mencegah timbulnya jerawat. Kamu juga dapat menghilangkan kulit kering pada tumit, siku atau lutut dengan menggosok-gosokkan lemon pada bagian tersebut. Bila kulit Kamu sensitif, cobalah untuk menggunakannya di belakang telinga untuk mengetahui apakah kulit Kamu alergi atau tidak.
  • Coklat
    Selain menjadi makanan ringan yang sangat digemari, ternyata manfaat lainnya yaitu coklat membuat cantik. Misalnya, masker coklat memiliki banyak manfaat bagi kulit, misalnya berfungsi untuk menjaga kelembutan, melembapkan, mengencangkan dan memperhalus kulit. Coklat juga dapat memperlambat penuaan pada kulit, termasuk mencegah kerutan pada wajah.
  • Pepaya
    Dengan menggunakan buah pepaya yang mengandung enzin papain, Kamu dapat mengangkat lapisan kulit mati di permukaan kulit, menghilangkan flek hitam dan meratakan warna kulit. Pepaya yang banyak mengandung vitamin A dan vitamin C yang berfungsi sebagai antioksidan.
  • Lavender
    Bunga ini menjadi bahan dasar untuk aromatherapy yang dapat menenangkan pikiran. Bagi kulit, lavender dapat meningkatkan regenerasi sel dan membunuh bakteri penyebab jerawat.
  • Mawar
    Bunga cantik lambang cinta ini dapat digunakan sebagai astrigent yang berfungsi untuk mengecilkan pori-pori dan mengurangi minyak pada wajah. Menggunakan minyak mawar dapat melembapkan wajah dan mengurangi kemerahan pada wajah.
  • Minyak zaitun
    Kamu dapat menggunakan minyak zaitun, karena kandungan dari minyak ini dapat melembutkan dan membuat kulit lebih kenyal.
  • Minyak wijen
    Disamping fungsinya untk memasak, minyak ini berfungsi untuk menghaluskan dan melembutkan kulit, rambut atau kuku yang pecah-pecah.
  • Strawberry
    Selain menjadi buah yang enak dimakan maupun sebagai jus yang nikmat, strawberry juga bermanfaat untuk mencegah kulit menjadi kusam. Buah strawberry yang mengandung asam salisilat yang sangat baik untuk kulit kamu. Selain itu, zat antioksidannya membantu memperbaiki kerusakan kulit akibat lingkungan sekitar yang tidak baik. Asam ini juga dapat mengecilkan pori-pori dan mencerahkan kulit kita. Salah satu yang dapat Kamu lakukan adalah menggunakan masker strawberry.
Banyak sekali bukan yang alam sediakan agar Kamu dapat cantik secara alami? Alam telah memberikan banyak manfaat untuk menambah kecantikan alami. Oleh karena itu, sudah sepatutnya kita mempergunakan secara bertanggung jawab dan melestarikannya.

source : kumpulan.info
Read More - Tips Cantik Alami

Kamis, 15 April 2010

Tips Memilih Perhiasan

0 comments
Tidak lengkap kalau penampilan kita tidak didukung dengan  aksesoris. Aksesoris bisa mengubah penampilan yang biasa terlihat lebih menarik. Tetapi jangan salah memilih aksesoris. Ada beberapa tips memilih aksesoris sesuai bentuk wajah kamu.

Wajah Hati

Pilihlah anting  model bulat atau melebar ke bawah, dengan  design sedikit ‘berat’. Dan hindari pemakaian anting tusuk atau anting berbentuk segi tiga karena akan semakin mempertegas bentuk wajah hati yang runcing. Dan pilih kalung dengan design bulat dan tebal seperti choker agar  perhatian lebih  terpusat  pada bagian leher dan hindari kalung  berbentuk V karena akan menyaingi bentuk wajah.

Wajah Oval

Tidak ada batasan buat si pemilik  wajah oval dalam memilih  aksesoris. Tapi penggunaan  aksesoris  perlu disesuaikan  suasana dan busana yang dikenakan. Untuk kalung, pemilik  wajah oval juga bebas memilih model kalung. Tapi jangan lupa sesuaikan ukuran anting dengan kalung.


Wajah Bulat

Pilih anting sedikit meruncing pada bagian  bawah atau anting  menjuntai  dengan bandul  berayun.  Biar penamplan lebih chic, pilihlah anting  berbentuk oval  atau persegi  panjang. Dan pilih kalung dengan  design  panjang dan  bertumpuk  atau  berbentuk  V  dengan diameter sekitar 70 – 80cm . Hindari choker karena membuat wajah akan terlihat  bertambah bulat.

Wajah Persegi
Pilih anting berbentuk bulat dengan desain penuh dan  aksen beads atau kristal panjang menjuntai. Agar garis-garis tajam pada wajah terkesan lebih lembut , hindari anting berbentuk geometris dengan desain terlalu kaku. Untuk kalung Pilihlah kalung  yang tidak terlalu pas di leher  dan padukan dengan liontin  menjuntai atau berbentuk oval. Hindari kalung rantai berukuran terlalu besar dan tebal.

Read More - Tips Memilih Perhiasan

Kamis, 08 April 2010

Pakaian sesuai Bentuk Tubuh Kamu

0 comments
Hanya karena bukan ukuran model, tidak berarti kamu tidak bisa mengenakan busana wanita dengan trend terbaru. Yang paling penting yang dapat kamu lakukan ketika berhubungan dengan ukuran tubuh Anda adalah dengan hanya menganalisis. Lihatlah tubuh kamu secara keseluruhan dan pada akhirnya menentukan bentuk apa kamu sebenarnya. Setelah kamu mengetahuinya, kamu dapat mulai berdandan sesuai bentuk kamu. Jangan memakai skinny jeans hanya karena sedang tren ! Karena mereka mungkin tidak tampak tepat di bentuk kamu. Jadi, berikut ini 4 berbagai bentuk tubuh kamu beserta tips fashion style untuk kamu



Bentuk Apel 
Badan berbentuk seperti buah apel memiliki bentuk badan yang cenderung bulat pendek dan sedikit lebih besar di bagian tengah. Untuk menghilangkan fokus dari bagian tengah, kenakan busana wanita seperti atasan model empire dengan bentuk kerah V-neck. Garis potongan empire di bawah dada akan mengalihkan perhatian dari bagian torso.

Untuk bawahannya, kamu bisa mengenakan celana berpotongan lurus. Jangan memilih celana panjang atau jeans yang penuh detil karena akan membuat Anda makin terlihat "penuh". Pilihlah celana dengan potongan sederhana yang berbentuk slim atau boot cut. Atau kamu bisa mengenakan rok lipat. Hindari rok pensil karena akan membuat tubuh bagian tengah dan bawah terlihat besar. 

Bentuk Pir 
Tubuh dengan bentuk pir memiliki ciri khas lebih besar di bagian bawah, terutama pinggul dan bokong. Untuk mengatasinya, kenakan busana wanita seperti atasan yang berwarna lebih cerah daripada bagian bawah. Hindari atasan berwarna gelap karena memberi kesan tubuh bagian bawah makin besar. Anda bisa memilih atasan dengan potongan bahu yang tegas misalnya jaket. Dan juga pilih bahan busana wanita yang sedikit tebal dan kaku. Sebaiknya kenakan jaket sepanjang pinggang atau kenakan jaket sepanjang lutut, untuk menutupinya.

Untuk bawahannya, pilihlah rok yang mengecil dibagian bawah dan yang berwarna gelap. Hal itu bisa menutupi tubuh bagian bawah. Hindari rok ruffle yang melebar dibagian bawah. Dan pilihlah celana panjang atau jeans yang berwarna gelap. Lalu untuk potongan pilihlah yang melebar di bagian bawah atau lebih dikenal dengan "boot cut"

Bentuk Penggaris / Lurus 
Bagi yang berbentuk badan lurus, memerlukan busana yang bisa membuat tubuh terlihat lebih berisi dan berbentuk. Kenakan busana wanita dengan detail di beberapa bagian, misalnya frill, kerut, pita, dan sebagainya. Jangan mengenakan busana berbahan ringan dan jatuh karena akan membuat tubuh terlihat makin 'tipis'.

Bila mengenakan gaun, pilih yang berpotongan rok mengembang atau A-line. Kamu bisa mengenakan busana wanita yang memberi kesan bervolume. Seperti bentuk lengan gembung, draperi, dan sebagainya. Kenakan ikat pinggang besar sebagai aksen.

Bentuk Jam Pasir 
Bentuk tubuh jam pasir bisa dikatakan ideal. Bagian tubuh yang mengecil di pinggang bisa Anda jadikan aset untuk tampil seksi. Kenakan gaun dengan rok berpotongan A-line untuk memusatkan perhatian pada pinggang yang langsing. Mengenakan rok pensil sangat cocok dengan siluet bentuk tubuh jam pasir dan akan tampil lebih seksi.

Kamu juga bisa memilih model celana high waist jika perut menonjol, dan low waist jika perut agak rata dan ingin menonjolkan pinggang. Jeans model boot cut atau berpipa lurus juga bisa Anda gunakan.
Read More - Pakaian sesuai Bentuk Tubuh Kamu

Kamis, 18 Maret 2010

Make Up Kit bagi Pemula

0 comments

Setiap perempuan memerlukan basic make-up kit baik untuk kamu yang baru saja mulai memakai rias wajah atau kamu seorang professional.


Sebuah make-up kit harus berisi semua dasar -dasar yang kamu butuhkan untuk mengerjakan make-up yang cepat. Baik itu untuk anak remaja atau pemula bahkan untuk seorang pro sekalipun memerlukan basic make up kit. Intinya sangat penting untuk semua orang!

Dengan memiliki basic make-up kit , kamu bisa tampil menawan kemana pun kamu pergi. Bahkan dalam keadaan darurat seperti business trip atau bahkan ke rumah sakit, serta terlambat untuk bekerja dan kamu bisa melakukan riasan seketika.

Salah satu kunci untuk riasan dasar yang ok adalah aplikasi. Segala sesuatu dalam make up kit kamu, harus bisa diterapkan, baik dengan sikat kecil (untuk alasan ruang) atau dengan jari kamu, tidak ada yang lebih mendasar daripada mengaplikasikan kosmetik dengan jari.

Basic Make Up kit harus memiliki semua hal berikut: Moisturizer / Pelembab, Concealer, Pressed Powder, Eye Shadow (cukup dua warna yang dapat bekerja dengan baik), Eyeliner, Maskara, Pensil alis, Blush, dan Lip gloss.


Make Up Starter Kit

Buat kamu-kamu yang termasuk pemula dalam berdandan, mungkin kamu kebingungan memilik produk kosmetik mana yang sesuai. Pada kenyataanya, perusahaan-perusahaan kosmetik yang memproduksi produk-produk kecantikan bagi para pemula karena mereka biasanya tidak tahu darimana memulainya. Here’s how...

Make up starter kit yang baik harus memiliki paling sedikit 6 produk kosmetik yaitu moisturizer, pressed powder, 1 eye shadow warna natural, mascara, bronzer dan lip gloss. Untuk mengaplikasika 6 produk ini tidaklah sulit bagi seorang pemula, bahkan dapat membuat para pemula tampil sempurna.

Student Make Up Kit

Buat kamu-kamu yang masih sekolah atau kuliah, tentunya tidak mau terlihat menor bukan ? Dengan student make up kit akan membuat kamu tetap glamor sepanjang hari tanpa terlihat menor. Hampir sama dengan make up starter kit, tapi ganti blush dengan bronzer (tapi aplikasikan tidak terlalu banyak) agar tetap terlihat cerah selalu. Untuk eyeshadow, warna dasar coklat dan emas sesuai untuk semua orang tetapi warna hijau dapat memberikan sedikit kesegaran pada riasan kamu.
Read More - Make Up Kit bagi Pemula

Sabtu, 27 Februari 2010

Tips Belanja Pintar

0 comments



Banyak wanita tahu bagaimana untuk membeli tetapi tidak tahu bagaimana untuk berbelanja. Tips berikut akan membantu Kamu menghemat uang dan membantu menciptakan gaya kamu sendiri.


Berapa kali kamu membuat kesalahan ketika berbelanja? Bukti-bukti yang tertata rapih dan tak tersentuh di lemari pakaian kamu sekarang, membuat kamu merasa bersalah saat memikirkannya ?

Hanya karena kamu memikirkan sesuatu tampak cantik di rak, tidak berarti bahwa kamu harus merebut itu dan bergegas ke kasir.

Menjadi smart shopper adalah tentang memahami apa yang terbaik bagi kamu, dengan memperhitungkan item yang sudah ada di lemari pakaian kamu. Itu berarti memiliki mata sebelum membeli, sehingga kamu memiliki gagasan tentang apa sebenarnya yang kamu cari, setelah melakukan penelitian mengenai merek dan style.Dorongan membeli dapat berbahaya karena Kamu mungkin menyesal keesokan harinya.

Berikut adalah beberapa tips belanja pintar yang dapat digunakan di mana saja Kamu berbelanja. Gunakanlah untuk menghemat uang, dan sebagai panduan untuk memperkuat daya beli Kamu.

1. Rencanakan pengeluaran kamu. Hindari dorongan membeli. Emosi kamu akan mempengaruhi sikap berbelanja kamu. Hati-hati dengan mentalitas "Aku pantas mendapatkannya". Apa pun yang kamu beli harus "merasa benar”. Pembelanjaan kamu harus membuat kamu merasa nyaman dan percaya diri. Tidak lucu bukan, hanya karena obsesi memiliki sepatu Manolo, kamu harus menghabiskan 2 kali gaji Kamu. So be careful with your emotion

2. Sebelum kalap membeli barang-barang diskon , inventaris dulu barang apa saja yang sudah kamu punya dan mana yang benar-benar dibutuhkan. Inventarisasi ini memakan waktu satu hingga dua minggu. Perhatikan items apa saja yang dibutuhkan untuk menunjang penampilan dan padu padan apa yang bisa Kamu terapkan pada barang-barang yang sudah ada.

3. Hanya karena sedang SALE atau DISCOUNT, tidak berarti kesepakatan yang baik bagi kamu. Jika kamu tidak akan menggunakannya, jangan membelinya. Jangan gampang tergiur iklan. Berpikirlah jernih sebelum larut dalam iming-iming iklan belanja berdiskon tersebut.

4. Belilah pakaian-pakaian stkamur seperti T-shirt, celana jeans, kemeja putih saat end of season. Biasanya produk-produk tersebut akan dijual lebih murah.

5.. Cobalah alternatif berbelanja seperti garage sales, vintage stores....

6. Belanja sendiri. Berbelanja dengan teman memang menyenangkan dan dapat memberikan opini bagi Kamu. Tapi terkadang juga membantu kamu mengisi kantong belanjaan Kamu.

7. Tentang Harga: Bandingkan, Bandingkan, Bandingkan !

8. Kamu membayar lebih untuk kemasan mewah. Beware gals...

9. Apabila memungkinkan, tinggalkan kartu kredit di rumah

10. Hindari terjebak dalam fashion trends. Pilihlah fashion trends yang cocok dengan pribadi kamu. Jangan menjadi budak mode.

11. Isilah lemari pakaian dengan pakaian-pakaian abadi seperti dress hitam dengan model abadi.

12. Jangan meremehkan kekuatan aksesoris fashion. Perhiasan, sepatu, dan tas dapat mengubah penampilan Kamu dalam sekejap. Penata gaya selebriti, seperti Rachel Zoe saja memikirkan aksesoris pertama-tama dan kedua barulah pakaian

13. Untuk pakaian abadi, beli lebih sedikit, tapi beli yang lebih baik. Kamu akan melihat perbedaan dalam kepercayaan diri dan juga pada isi dompet kamu. Pakaian berkualitas memiliki umur panjang daripada sepatu, tas, dan pakaian murah.

14. Percayalah mata lebih dari merek dan label harga. Shopper sejati berbelanja di segala harga dan tempat. Dari budget brands sampai high-end designer, dari daerah lokal sampai international. Jika kocek kamu tidak bisa memadai from head to toe dengan koleksi desainer maka mix n match produk high-end kamu dengan produk budget brands. Jika Kamu mengenakan aksesoris seperti tas atau sepatu desainer, orang cenderung menganggap bahwa seluruh pakaian kamu pun dengan kualitas yang sama.

15. Pulang ke rumah dengan tangan kosong bukanlah tkamu kegagalan; itu adalah kamu menahan diri!
Read More - Tips Belanja Pintar

Jumat, 12 Februari 2010

Spa

0 comments
Setelah seharian kerja, pasti ingin melepaskan penat. Cara paling enak dan nyaman adalah dengan pergi ke spa. Selain menjadi tempat merawat kecantikan dan kesehatan tubuh, spa telah menjadi kebutuhan bagi para wanita yang mendambakan kebugaran dan kenyamanan pada kulit tubuhnya. Selain itu, spa ternyata juga dapat memancarkan aura kecantikan wanita. Spa memang kian diminat. Malah sekarang tak hanya wanita, pria juga senantiasa merehatkan tubuh mereka dengan spa.

Spa sendiri berasal dari kata solus per aquas dalam terjemahan bahasa Indonesia berarti seni kesehatan melalui air. Karena itu biasanya perawatan spa ada rangkaian berendam dengan jakuzi, yang fungsinya sama dengan massage atau pijat yang sering kita lakukan.

Percaya atau tidak, spa dapat meningkatkan nilai-nilai spiritual di dalam tubuh. Selain itu spa juga dapat membuat energi tubuh berjalan baik. Untuk jangka panjang, spa dapat membuat tubuh lebih fleksibel, menurunkan tekanan darah tinggi, menghindari dari tingkat emosional dan stres, membuat penampilan selalu tampak segar dan awet muda. Spa bisa menjadi pilihan relaksasi bagi mereka yang memiliki aktivitas tinggi.

Lazimnya, spa dikaitkan dengan ketenangan dan relaksasi. Karena itu spa juga berguna untuk melemaskan otot-otot yang tegang sebagai detoksifikasi bagi tubuh, memperlancar sirkulasi darah, dan keuntungan lainnya dapat menyembuhkan insomnia dan kelelahan. Bagi yang beraktivitas cukup tinggi baik fisik ataupun pikiran, biasanya sering terjadi ketegangan otot, dengan terapi massage akan membantu peredaran darah yang kurang lancar dan juga mengendurkan otot-otot yang tegang.

Jika dahulu spa hanya dapat dinikmati oleh kalangan tertentu saja. Kini spa sudah semakin "membumi". Para penikmatnya tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk menikmati kelembutan pijatan sang terapis. Kita dapat menikmati perawatan tubuh plus relaksasi ini di berbagai tempat spa dengan harga yang terjangkau.

Semakin universalnya spa membuat tiap negara memiliki ragamnya masing-masing. Sebut saja di Roma yang sangat tergila-gila dengan spa yang mengombinasikan air hangat dan dingin, serta pijatan untuk relaksasi yang kini semakin populer. Namun, hakikatnya air tetap menjadi bahan dasar teknik menyegarkan tubuh ini.

Di Amerika Serikat ada spa yang sering didatangi para selebriti dunia yaitu Cal-a-Vie- Vista California. Di tempat spa ini, kerahasiaan para pendatangnya dijamin akan terjaga. Pelayanan yang sempurna ditambah dengan lingkungan yang nyaman dan tenang jauh dari bisingnya kota kian memberi nilai plus resort ini.

Tempat lainnya yang wajib dikunjungi yaitu Four Seasons Resort Hualalai yang terletak di kepulauan Hawaii. Deburan ombak Pantai Kona-Kohala menciptakan nuansa magis negeri tropik yang seolah terisolasi dari dunia luar. Namun tempat ini tetap menawarkan eksklusivitas bagi para pengunjung.

Tak kalah memikat, di Meksiko terdapat spa bernama Rancho La Puerta-Tecate yang menawarkan keindahan alam pegunungan. Para pencinta alam akan jatuh cinta kalau mencoba spa ini. Selain spa,resor ini juga menyediakan aktivitas luar ruangan seperti panjat tebing dan hiking.

Di Indonesia sendiri, perawatan spa dipadukan dengan body treatment tradisional. Serta ditambah aromatherapy sebagai perawatan pendukung. Spa yang ada di Indonesia merupakan kombinasi dengan perawatan tradisional. Untuk memaksimalkan perawatan, spa yang ada di Indonesia dilengkapi dengan perawatan tradisional yang khas, yakni massage atau pijat tradisional. Spa di Indonesia ini identik dengan massage tradisional. Hanya saja, bahan yang digunakan masing-masing tempat mungkin berbeda-beda. Yakni sesuai dengan ramuan yang digunakan

Sesuai perkembangannya, spa tak hanya untuk kesehatan tubuh, juga untuk kecantikan ragawi. Salon dan klinik kecantikan pun menawarkan pilihan yang beragam. Yang paling banyak dikenal yaitu istilah daily spa. Spa jenis ini biasa dilakukan seorang terapis kecantikan. Para ahli kecantikan pun sangat menganjurkan untuk meluangkan waktu sesekali melakukan perawatan daily spa ini. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Pertama-tama tempat yang dipilih untuk proses spa berlangsung haruslah dalam keadaan tenang, hening, dan jauh dari hiruk-pikuk agar relaksasi dapat tercapai dengan sempurna.
2. Untuk kebersihan, mandi terlebih dahulu sangat dianjurkan. Kemudian, terapis akan melakukan pijatan tubuh di dalam air suamsuam kuku agar penat dan otot menjadi lentur.
3. Tahapan selanjutnya refleksiologi, body treatment, body toning & contouring, serta perawatan tangan dan kaki secara menyeluruh yang lagi-lagi juga mempergunakan khasiat air.
4. Terakhir, wajah dibersihkan dan dipijat.
Read More - Spa

Jumat, 08 Januari 2010

About Miss Fashionku

0 comments
Sedang cari info terbaru tentang perancang busana, kecantikan, gaya selebriti, tren, what to wear and how-to solutions? Anda berada pada tempat yang tepat.

Miss Fashionku adalah sebuah tempat di mana kalian bisa mendapatkan berbagai info seputar trend fashion dari mancanegara dan Indonesia, berbagai tips shopping dan trik fashion, dan juga daftar berbagai macam tempat shopping di Indonesia dan juga mancanegara. Pokonya tempat dimana kamu bisa tanya jawab dan upgrade your fashion knowledge

Meet the Writer - Kwok

Hi gals, my name is Kwok. Have a bachelor degree in Business Administration. After living in different countries, I've finally decided to go back to Indonesia in early 2006. My passion has always been in fashion, especially the business side of it. I am currently running fashion business as a supplier of import fashion products.

I started this blog, Miss Fashionku because I wanted to have a place where trends and fashion from the runway and on celebrities can easily be understood and translated into down to earth, street fashion. How did I come up with Miss Fashionku ? I wanted to the name of my blog to be catchy and simple.

I'm not trying to act as the miss know-it-all when it comes to fashion and beauty. I just want to share my experiences and everything I have found, seen and heard. And also show it to you the different styles and products out there so you can make it your own. Hopefully, Miss Fashionku can be an informative place for you all...

Note : sorry if there's something wrong with my Indo-English grammar. Just let me know when I write something wrong in Indonesian or English, and I'll change it (^_^)"
Read More - About Miss Fashionku
 

Copyright MissFashionku | Designed by Ipiet Templates | Sponsored by TokoFashionku